Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Meski banyak pekerjaan yang tertunda akibat pandemi Covid-19, aktor Salman Khan tetap menyibukkan diri dengan berbagai aktivitas.
Satu di antara kegiatan yang dilakukan Salman Khan adalah memasak.
Lewat akun Instagram Bina Kak, Salman Khan menunjukkan keahliannya memasak dalam sebuah video.
Dalam video berdurasi dua setengah menit ini, Salman Khan mengenakan kaus oblong dan celana pendek.
Ia tampak santai memasukkan beberapa bawang ke dalam mangkuk seraya melontarkan candaan.
"Ini kalonji, biji bawang. Seharusnya bagus buat kesehatan," ungkapnya dikutip dari Hindustan Times, Minggu (17/1/2021).
Kemudian, ia menuangkan sedikit minyak ke dalam mangkuk dan bumbu lainnya sebelum mengaduknya.
"Luar biasa," kata Salman Khan setelah mencicipi acar bawang buatannya.
Mendengar komentar Salman Khan, Bina tertawa dan mencandai sang aktor.
"Kami memuji diri sendiri," ujarnya di balik kamera.
Sementara itu, selain menjadi pembawa acara Bigg Boss 14, Salman Khan juga memiliki beberapa proyek film baru.
Satu di antaranya film berjudul Antim: The Final Truth arahan Mahesh Manjrekar.
Di film tersebut, Salman Khan akan beradu akting dengan adik iparnya, Aayush Sharma.
Ini merupakan pertama kalinya Salman Khan dan Aayush Sharma dalam satu proyek film.
Menurut kabar yang beredar, Salman Khan berperan sebagai polisi yang berusaha mengakhiri perang antar geng dan mafia.
(*)
5 Arti Mimpi Melihat Sawah Bersama Pasangan, Ternyata Pertanda Saling Mendukung Hal Ini, Simak Penjelasannya
Source | : | Hindustan Times |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |