Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Kabar duka datang dari dunia peran Tanah Air.
Artis senior Farida Pasha atau pemeran Mak Lampir, meninggal dunia pada Sabtu (16/1/2021) kemarin.
Melalui Instagram story Ify Alayssa yang merupakan cucu Farida Pasha, mengabarkan berita duka tersebut.
"Assalamulaikum wr.wb. Innalillahi wa inna ilaihi raajiuun. Telah berpulang ke rahmatullah ibunda/nenek tercinta Hj.Farida Pasha binti Ali Husen.
Farida Pasha menghembuskan nafas terakhir pada pukul 19.35 WIB.
Ify sebagai perwakilan keluarga juga meminta maaf kepada seluruh pihak atas kesalahan almarhumah Farida Pasha di semasa hidupnya.
Baca Juga: Sebelum Meninggal Dunia, Farida Pasha Pemeran 'Mak Lampir' Positif Covid-19
"Atas segala kekhilafan beliau semasa hidupnya kami mohon dibukakan yang sebesar-besarnya," ujar Ify Allysa.
Di samping itu, Ify juga berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan dan doa untuk Almarhumah dari sejak sakit hingga mengembuskan napas terakhir.
"Terimakasih atas segala bentuk perhatian, dukungan, dan doa yang telah disampaikan sama beliau selama sakit hingga saat terakhirnya. Wassalamualaikum wr.wb," tutupnya.
Baca Juga: Proses Pemakaman Artis Senior Farida Pasha Pemeran Mak Lampir Dilakukan dengan Protokol Ketat
4 Arti Mimpi Mengulek Sambal Pertanda Buruk, Simbol Emosi Tak Terkendali, Waspadalah
Source | : | |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |