Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Pasca bercerai dengan komedian Kiwil beberapa waktu lalu, kehidupan Meggy Wulandari terlihat semakin bahagia.
Bagaimana tidak? Meggy Wulandari berhasil memikat hati pengusaha ekspedisi sekaligus politikus asal Sulawesi.
Pernikahan Meggy Wulandari dengan seorang duda bernama Mamad Muhammad ini pun sempat heboh dan menyita perhatian publik.
Ya, banyak dari netizen menggunjingkan pernikahan Meggy dengan Mamad Muhammad yang wajahnya begitu mirip dengan Kiwil.
Tak mau ambil pusing, Meggy justru tampak menikmati kehidupan barunya bersama sang suami yang diketahui bukan dari kalangan orang sembarangan.
Meggy bahkan kerap mengumbar kemesraan mereka di hadapan publik bak pasangan kekasih yang tengah dimabuk kepayang.
Dalam menjalani kehidupan sebagai seorang publik figur, pasti ada orang lain yang suka ada juga yang nyinyir.
Bahkan banyak sekali tipe netizen yang ditemui di media sosial yang senang memberikan pujian apalagi hinaan.
Nah, belum lama ini Meggy pun tampak kesal dengan para haters yang pernah ia temukan di media sosialnya.
Meggy pun turut melontarkan pesan menohok kepada semua haters di dunia maya.
Sempat Dinyatakan Sembuh, Anak Sebut Kanker yang Diderita Nurul Qomar Sudah Menyebar ke Organ Vital
Source | : | |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Hananda Praditasari |