Laporan wartawan Grid.id, Citra Kharisma
Grid.ID - Air mata kesedihan kembali harus membasahi pipi Nita Thalia.
Setelah beberapa bulan terakhir memperjuangkan keutuhan rumah tangga, dirinya harus kembali menerima kenyataan pahit.
Mantan suaminya, Nurdin Rudythia yang baru ia ceraikan 1 bulan lalu, harus pergi ke hadapan sang khalik.
Ia meninggal pada 15 Januari 2021, pukul 11 malam di salah satu rumah sakit di Jakarta Pusat.
Meski sudah menjadi mantan suami, Nita tetap dirundung kesedihan yang mendalam.
Pasalnya Nurdin telah menjadi teman hidupnya selama lebih dari 20 tahun.
Diketahui jika Nurdin menderita penyakit komplikasi, dirinya harus berjuang melawan virus covid 19 di tubuhnya.
Namun, takdir berkata lain, Nurdin harus pergi untuk selama-lamanya karena virus tersebut.
Melalui Youtube Indosiar, Minggu (17/1/2021) terlihat peti jenazah Nurdin sudah terbalut dengan plastik sesuai dengan protokol kesehatan.
Innalillahi, Ayah Jessica Iskandar Meninggal Dunia, Istri Vincent Verhaag Tulis Pesan Pilu
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nurul Nareswari |