Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Baru baru ini, Hengky Kurniawan mengunggah potret istrinya, Sonya Fatmala, saat masih kecil.
Hengky Kurniawan menceritakan, foto tersebut diambil saat sang istri masih duduk di bangku SMP dan sedang rutin mengaji di pondok pesantren milik AA Gym.
"Slide pertama saat Sonya Fatmala mengaji di Ponpes DT Pimpinan Aa Gym @aagym (Waktu SMP)," tulis Hengky di caption, Selasa (19/1/2021).
Hengky memang sering mengunggah foto keluarga nya di media sosial.
Namun, kali ini netizen dibuat bingung.
Pasalnya, Wakil Bupati Bandung Barat itu membandingkan potret Sonya Fatmala dan anak sulungnya yang sangat mirip bak pinang dibelah dua.
Baca Juga: Foto Bareng Hengky Kurniawan, Sonya Fatmala Singgung Orang Pacaran
Terlebih lagi dalam foto tersebut keduanya memiliki ekspresi dan sama-sama mengenakan hijab.
"Slide ke 2 waktu Sonya Fatmala kecil ketemu saya sehabis olahraga," lanjut Hengky.
Caption nyeleneh Hengky itu membuat netizen makin kebingungan.
Banyak yang mengira, foto kedua adalah sosok Sonya yang berswafoto dengan Hengky, mengingat keduanya terpaut usia yang cukup jauh.
Baca Juga: Tuai Kritikan Saat Bawa Anak Kerja, Sonya Fatmala Beri Penjelasan
Sonya Fatmala menikah dengan Hengky saat usianya masih 21 tahun, dan Hengky sudah menjadi seorang duda dari Christy Jusung dengan usia 32 tahun.
"Asli inimah fotocopy-an bangeettt, Masyaallah Shakilaaa," tulis @ismi_nurhayati.
"Itu yang sebelah istrinya Aa Gym mba Sonya apa shakila om Hengky," ujar @dianasari876.
"Dan aneh nya gue percaya kalo slide kedua itu kak Sonya," tutur @holifatus.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Deshinta Nindya A |