Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Kasus video seksual yang menyeret namanya dengan Gisella Anastasia ternyata ikut mempengaruhi kehidupan percintaan Michael Yukinobu de Fretes.
Michael Yukinobu de Fretes mengaku hubungan percintaannya dengan sang kekasih rehat akibat permasalahan video seks.
"Kalau memang sekarang ini statusnya kalau kemarin sempat punya juga ya cuma karena sekarang ada permasalahan kita lagi break dulu," kata Michael Yukinobu de Fretes ditemui di Polda Metro Jaya, Kamis (21/1/2021).
Baca Juga: Aktor Film Peninsula, Kang Dong Won Perpanjang Kontrak untuk Kedua Kalinya dengan YG Entertainment
Michael Yukinobu de Fretes dan sang kekasih memutuskan untuk break setelah pria blasteran Ambon dan Jepang itu ditetapkan sebagai tersangka.
"Breaknya itu sebenarnya setelah sebagai tersangka," terang pria yang akrab disapa Nobu.
Di tengah menghadapi kasus video syur dan hubungan percintaan merenggang, Nobu mengaku tak terlalu membutuhkan dukungan dari seorang wanita spesial.
"Engga sih (butuh perhatian pacar) menurut saya biasa aja karena dari keluarga juga support jadi ngga merasa ditinggal aja sih," terang mantan kru acara televisi itu.
Baca Juga: Brand Ini Keluarkan Eyeshadow Kolaborasi dengan Tolak Angin, Netizen: Biar Gak Masuk Angin!
Seperti diketahui, Michael Yukinobu de Fretes ditetapkan sebagai tersangka atas kasus video seksual.
Michael Yukinobu de Fretes merupakan pemeran pria di video tersebut dengan pemain wanita Gisella Anastasia.
Dengan statusnya sebagai tersangka, Michael Yukinobu de Fretes dikenakan wajib lapor dua hari dalam sepekan, Senin dan Kamis.
Tak hanya Michael Yukinobu de Fretes, wajib lapor sepekan dua kali juga diberlakukan untuk Gisella Anastasia. (*)
Belum Lama Dipolisikan, Yolo Ine dan Pratiwi Noviyanthi Kaget Dengar Alvin Lim Meninggal Dunia
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |