Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar rupanya sudah mantap membawa hubungan mereka ke jenjang ke pernikahan.
Bahkan rencananya Aurel dan Atta Halilintar akan melangsungkan pernikahan sebelum ramadan.
Hal itu Atta beberkan dalam kanal Youtubenya yang diunggah baru-baru ini.
"Kami akan menikah Insya Allah semoga tidak ada halangan sebelum Ramadhan," ujar Atta Halilintar dikutip Grid.ID, Minggu (24/1/2021).
Namun begitu, Atta dan Aurel masih merahasiakan tanggal hari pernikahan mereka.
"Tapi, tanggal dan bulan, kita belum kasih tahu, itu full di-planning-in," ucap Atta Halilintar.
Sama dengan sang kekasih, Aurel Hermansyah juga mengatakan pernikahan mereka digelar sebelum Ramadan.
Kita sudah nge-planning banget dan maksudnya kayak udah dibicarakan juga maunya sebelum Ramadhan," kata Aurel.
Mereka pun membeberkan alasannya mengapa mereka berencana menikah sebelum Ramadan.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |