Grid.ID - Tata letak barang di dalam rumah berpengaruh besar terhadap kenyaman bagi penghuninya.
Tak hanya memberi efek rapih, penataan yang tepat juga bisa membangun energi positif.
Sebagian orang menggunakan fengshui untuk mendapati dekorasi yang sesuai. Tapi belakangan manfaatnya justru dipertanyakan.
Pakar fengshui mengungkapkan, banyak orang yang meragukan keefektifan aplikasi fengshui, karena mereka tidak merasakan manfaat yang signifikan setelah rumah atau bangunannya di”fengshui”kan.
Baca Juga: 5 Tips Merawat dan Membersihkan Karpet di Rumah, Dijamin Bersih dan Anti Apek!
Qi yang berasal dari bumi, yang dipelajari dan aplikasinya sejak ribuan tahun lalu, memang hanya memberikan pengaruh kurang lebih sepertiga dari kehidupan seseorang.
Qi bumi yang dirumuskan melalui ilmu fengshui, memang tidak dapat mengubah kehidupan penggunanya lebih baik di berbagai sisi secara otomatis.
Fengshui bukanlah pemecah segala masalah. Namun, fungsi fengshui lebih tepatnya adalah pendukung energi seseorang.
Berbekal dengan kondisi yang kurang menguntungkan tahun 2020 lalu, kini diharapkan tahun 2021 IDEA lovers dapat lebih semangat untuk terus mengatasi berbagai rintangan.
Terutama dalam bertahan dan menghadapi tantangan di tahun Kerbau Logam.
Luna Maya Ungkap Resolusi Tahun 2025 Ini untuk Maxime Bouttier, sang Kekasih Auto Salting
Penulis | : | None |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |