Grid.ID - Sudah tak asing lagi ditelinga kalau mendengar nama Indra Herlambang.
Seperti yang diketahui Indra mengawali kariernya sebagai penyiar radio di Bandung.
Kini namanya semakin dikenal sebagai presenter acara gosip.
Selain sebagai presenter, ia juga berperan dalam sejumlah acara komedi dan pernah berperan dalam film layar lebar Pesan dari Surga.
Sebelum itu, Indra juga pernah tampil sebagai cameo di film Janji Joni pada tahun 2005.
Namun, seperti apa sih sosoknya?
Seperti yang diketahui, Indra Herlambang sempat dinobatkan sebagai presiden jomblo.
Hal tersebut lantaran pernyataan Raditya Dika.
Dalam sebuah konferensi pers, Raditya Dika mengatakan jika dirinya menyerahkan jabatan presiden jomblo kepada Baim Wong.
Netizen lantas berbondong-bondong menunjuk Indra Herlambang sebagai wakil dari presiden jomblo.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini