Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Penyanyi Ghea Idol sedang mengalami hal yang kurang mengenakkan.
Melalui Instagram storynya, Ghea mengatakan dirinya tengah jatuh sakit.
"Sebulanan nggak ada istirahat, begitu bisa istirahat sakit," ujar Ghea dalam Instagram storynya, Selasa (26/1/2021).
Ghea mengaku tidak bisa mengecap rasa dan mencium bau.
Sehingga dia mencoba meminum minyak kayu putih untuk memastikan pengecap rasanya normal atau tidak.
"Ini bener kek gini nggak sih? Itungannya debus nggak sih?" ujar Ghea seraya meminum.
Baca Juga: Donna Agnesia Umumkan Positif Terpapar Covid-19 dan Beberkan Kondisinya
Kemudian pemilik nama Ghea Indrawari itu mencoba dengan cara lain, yakni mencampurkan minyak kayu putih dengan air hangat.
"Oke aku coba cara lain. Iya sih, ampe ke dada sih keciuman," ucap Ghea sambil menghirup air yang telah dicampurkan dengan minyak kayu putih.
Selain itu, Ghea juga mengatakan makanan yang dimakannya terasa hambar seperti air putih.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |