Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Jalinan cinta pasangan Tissa Biani dan Dul Jaelani terus menyedot perhatian publik.
Mereka berdua kerap mengumbar kemesraan dan keromantisan layaknya dunia milik Tissa Biani dan Dul Jaelani sendiri.
Namun siapa yang menyangka jika di balik hangatnya hubungan asmaranya dengan Dul Jaelani, Tissa Biani mengaku sempat ragu.
Tissa bahkan sempat berpikir dua kali ketika melihat putra bungsu Maia Estianty menyatakan cinta.
Pengakuan tersebut dibongkar sendiri oleh Tissa Biani dalam kanal YouTube MAIA ALELDUL TV, Senin (25/1/2021).
Menurut penuturannya, Dul merupakan tipe pria yang suka gombal dengan kata-kata manis.
Oleh karena itulah Tissa merasa ragu dan beranggapan bahwa Dul hanya main-main saja.
"Dulu kan Dul dikit-dikit suka gombal, makanya pas awal-awal (deketin) aku sempet nggak yakin," kata Tissa Biani.
Mendengar pengakuan Tissa, sontak Al dan El tertawa terbahak-bahak.
Istri Muda Ungkap Awal Mula Hubungannya dengan Pak Tarno, Ternyata Sempat Tak Direstui Sang Kakak
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Hananda Praditasari |