Grid.ID- Lebih dari setahun lamanya, pandemi virus corona masih menerjang dunia.
Semua negara berlomba-lomba untuk bisa keluar dari krisis akibat pandemi virus covid-19.
Berbagai cara dilakukan untuk membendung penyebaran virus corona yang makin merajalela.
Sebagian besar negara di Asia Tenggara masih berusaha memerangi Corona.
Salah satu negara yang masih getol mengatasi pandemi ini adalah Filipina.
Melansir dari Kontan.co.id pemimpin Filipina Presiden Rodrigo Duterte sampai kembali memberlakukan larangan anak-anak berusia 10 hingga 14 tahun keluar rumah, meminta mereka untuk menonton TV sebagai gantinya, guna memerangi wabah virus corona baru.
Perintah tinggal di rumah untuk semua anak dan orangtua telah berlaku di sebagian besar Filipina, sejak pandemi virus corona bergulir.
Bahkan, ketika ekonomi dibuka kembali setelah penguncian dan pembatasan yang sangat ketat.
"Kembalilah ke rumah Anda, dan selain itu lebih baik menonton TV. Mereka dapat merekatkan perhatian mereka ke TV sepanjang hari," kata Duterte, Senin (25/1/2021) malam, seperti dikutip Channel News Asia.
Baca Juga: Nathalie Holscher Alami Keguguran, Sule Mengaku Banyak Mendapat Pesan agar Jaga Istri dengan Baik
Jumat (22/1/2021) pekan lalu, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengumumkan, anak-anak berusia 10 hingga 14 tahun boleh keluar lagi mulai Februari nanti.
Baca selengkapnya di sini.
Source | : | GridHot.ID |
Penulis | : | Dewi Lusmawati |
Editor | : | Dewi Lusmawati |