Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Masih teringat di benak kita, rentetan peristiwa bencana yang terjadi di Indonesia awal tahun ini.
Salah satu yang begitu memilukan adalah gempa di Majene dan Mamuju, Sulawesi Barat.
Gempa yang terjadi pada 14 Januari 2021 ini menelan banyak korban.
Tak hanya itu, ratusan warga harus mengungsi karena rumah mereka rata dengan tanah.
Namun, di tengah duka itu terdapat kabar gembira.
Seorang bayi perempuan lahir di RS Lapangan Angkatan Darat Mamuju dengan selamat pada hari Kamis (28/1/2021).
Dilansir dari Tribunnews.com pada Kamis (28/1/2021), bayi tersebut lahir lewat operasi caesar dibantu oleh dokter Angkatan Darat yaitu dr. Sam Ricard Sp.OG dan dokter anastesi dr. Dewi.
Bayi itu merupakan buah hati pasangan Masnah (25) dan Haris (28) tahun.
Ia lahir dengan berat 2,9 kg dan tinggi 49 cm pada 04.33 WITA setelah sang ibu menjalani operasi caesar selama 1 jam.
Menurut Wakapendam XIV/Hasanudin, Letkol Sandi Yudha, ini merupakan kelahiran bayi perempuan pertama di RS Lapangan Angakatan Darat Mamuju sejak didirikan pada 24 Januari 2021 lalu.
Rumah sakit ini didirikan untuk memfasilitasi kesehatan para pengungsi karena rumah sakit di Mamuju hancur total akibat gempa.
Rumah sakit lapangan ini dilengkapi dengan laboratorium, radiologi, farmasi, CSSD dan juga mobil ambulans.
Sedangkan untuk tenaga kesehatan di RS Lapangan ini disediakan 144 personel dan 13 personel dari Puskesad yang terdiri dari dokter spesial, ortophedi, dokter bedah dan perawat marinir.
Sebelumnya, kelahiran bayi di pengungsian juga terjadi pada Minggu (24/1/2021) lalu.
Melansir Kompas TV pada Kamis (28/1/2021), seorang ibu melahirkan dengan persalinan normal di posko kesehatan di depan kantor Gubernur Sulawesi Barat.
Awalnya sang ibu datang sudah dalam kondisi akan melahirkan,sehingga tak ada waktu lagi untuk merujuknya ke rumah sakit.
Persalinan ini dibantu oleh marinir TNI, dokter, dan bidan.
Setelah persalinan, kondisi ibu dan bayinya pun terus dipantau oleh dokter.
(*)
3 Shio Beruntung Hari Ini Rabu 27 November 2024, Keuangan dan Karier Semakin Bersinar
Source | : | Tribunnews.com,Kompas TV |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Nesiana Yuko A |