Grid.ID - Baru-baru ini, rumah tangga pesinetron Stefan William dan Celine Evangelista tengah menjadi buah bibir publik.
Bukan tanpa alasan, hal itu karena rumah tangga yang dibangun sejak 2016 tersebut mendadak diguncang isu cerai.
Mengetahui hal itu, sontak saja netizen langsung heboh tak karuan.
Pasalnya, rumah tangga Celine dan Stefan William selama ini dikenal adem ayem dan jauh dari kabar miring.
Namun sayang, keharmonisan rumah tangga yang selama ini dipuji-puji itu kini justru dirumorkan berada di ambang jurang perceraian.
Bahkan, Stefan William juga diketahui sudah mengunfollow Instagram Celine.
Meski demikian, akar masalah rumah tangga keduanya belum diketahui.
Baru-baru ini bahkan beredar video Celine yang jadi sorotan netizen.
Istri Stefan ini kepergok menyenderkan kepalanya di pundak Jennifer Ipel.
Momen ini diketahui diunggah di akun Instagram @jennifer_ipel dan @celine_evangelista pada Rabu, (27/1/2021).
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | |
Penulis | : | None |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |