Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Gempi merupakan salah satu anak selebriti Indonesia yang banyak menarik perhatian netizen.
Tak hanya wajahnya yang lucu, sikap Gempi yang manis dan tingkahnya yang pandai pun kerap membuat netizen semakin gemas padanya.
Gadis bernama lengkap Gempita Nora Marten ini merupakan anak dari Gading Marten dan Gisella Anastasia yang lahir pada (16/1/2015).
Meski kedua orang tuanya telah bercerai, Gempi tetap tumbuh menjadi anak yang pandai dan berbudi pekerti baik.
Hal ini dapat dilihat dari unggahan video atau foto yang dibagikan Gading atau Gisella melalui media sosial mereka.
Seperti video yang dibagikan mantan suami Gisella Anastasia itu pada Sabtu (30/1/2021), saat Gempi sedang bernyanyi.
Gempi memang dikenal sebagai anak yang suka bernyanyi.
Bahkan akibat keahliannya itu, anak berumur 6 tahun tersebut sampai bisa berjumpa dengan grup musik terkenal yaitu Honne.
Pada video yang dibagikan Gading kali ini, terlihat Gempi sedang menyanyikan lagu ‘Bertaut’ milik Nadin Amizah.
Dalam video itu, terlihat Gempi tampak bernyanyi dalam sebuah mobil.
“‘BERTAUT’ Gempi X Nadin Amizah,” tulis Gading dikutip Grid.ID dari Instagram @gadiiing.
Baca Juga: Jika Gisella Anastasia dan Wijin Menikah, Gading Marten Janji Bakal Hadir: Kan Harus Nemeni Gempi
Selanjutnya, Gading menambahkan bahwa gara-gara Gempi, ia jadi menyukai lagu tersebut.
“Hihi #garagaragempi papading jadi suka banget lagu ini, makasih ya kakak Nadin lagunya bagus banget,” ucap Gading.
Video tersebut pun langsung diserbu komentar pujian dari netizen.
Mereka menganggap Gempi sangat keren dan juga pintar saat menyanyikan lagu tersebut.
“Kamu kok pintar sih nyanyinya Gempita,” puji @duamil2020.
“Gempi keren,” ucap @noviantiema02.
“Anak yang cerdas,” kata @abiyyahlove92.
“Pinter banget sih Gempi,” tukas @arista.80.
(*)
Nyesek, Mutia Ayu Kenang Kepergian Glenn Fredly 4 Tahun Lalu hingga Urus Putri Seorang Diri: Kangen Kamu
Source | : | |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |