Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Pevita Pearce mulai meninggalkan kehidupan malamnya.
Dia tidak lagi mengunjungi kelab malam setelah dirinya banyak dikenal oleh publik.
Belum lagi banyak handphone jadul yang seringkali menjepret kegiatannya diam-diam ketika sedang bersama teman-temannya.
Tidak siap dengan hal itu, Pevita Pearce memutuskan untuk berhenti mengunjungi klub malam.
"Udah nggak clubing udah kebanyakan paparazi di Indonesia ini. Paham kan? Sudah kayak Hollywood nih Indonesia," ucap Pevita Pearce di saluran YouTube.
Di sisi lain, Pevita Pearce sadar jika Paparazzi amatir bahkan selalu berhubungan dengan profesinya.
Sebab hal itu tidak terjadi hanya di Indonesia saja, banyak artis dari negara lain juga mengalami hal serupa, misalnya di Korea Selatan.
"Nggak papalah menurut pribadi cepat atau lambat bakal terjadi dan itu semua terjadi di semua dunia di Hollywood di Korea dan sekarang udah di Indonesia," lanjutnya.
(*)
5 Tips Sebelum Meninggalkan Anabul untuk Mudik Lebaran 2025, Liburan Tetap Nyaman Tanpa Kepikiran
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Nurul Nareswari |