Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Penelitian selama puluhan tahun menunjukkan bahwa depresi, stres, kesepian, dan perilaku kesehatan yang buruk dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh dan menurunkan efektivitas vaksin tertentu.
Sebuah laporan baru menunjukkan bahwa hal yang sama mungkin berlaku untuk vaksin Covid-19 yang sedang dalam pengembangan dan tahap awal distribusi global.
Dilansir Grid.ID dari Times of India, laporan tersebut diterbitkan dalam Perspectives on Psychological Science.
Vaksin adalah salah satu kemajuan teraman dan paling efektif dalam sejarah medis, melindungi masyarakat dari berbagai penyakit, termasuk cacar dan polio.
Meskipun pengujian yang ketat telah menunjukkan bahwa vaksin Covid-19 yang disetujui untuk didistribusikan di Amerika Serikat sangat efektif menghasilkan kekebalan kuat, tapi tidak semua orang akan segera mendapatkan manfaat sepenuhnya.
Faktor lingkungan, genetika, serta kesehatan fisik dan mental, dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh sehingga memperlambat respons terhadap vaksin.
Hal ini sangat meresahkan sebab Covid-19 semakin menyebar.
Kemudian, memicu krisis kesehatan mental karena orang-orang harus isolasi, tekanan ekonomi, hingga ketidakpastian tentang masa depan.
Tantangan ini adalah faktor sama yang sebelumnya telah terbukti melemahkan kemanjuran vaksin, terutama di kalangan lansia.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | times of india |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Okki Margaretha |