Laporan Wartawan Grid.ID, Marsha Ayu
Grid.ID - Beberapa dari kamu mungkin tidak asing lagi dengan produk acne patch yang ‘klaimnya’, ampuh untuk mengobati jerawat.
Untuk yang masih asing, acne patch adalah produk skincare berbentuk stiker kecil yang digunakan untuk mengobati jerawat.
Untuk menggunakan acne patch, kamu hanya perlu menempelkannya pada jerawat yang ada di permukaan wajah.
Baca Juga: 6 Produk Masker Organik yang Cocok Digunakan untuk Kulit Berjerawat
Tak heran jika sampai saat ini banyak orang yang langsung ramai membeli acne patch karena penggunaannya yang terbilang praktis.
Namun, apakah memang acne patch ampuh untuk menghilangkan jerawat?
Jika benar ampuh, kira-kira bagaimana ya cara kerja acne patch?
Baca Juga: Benarkah Mengonsumsi Susu Dapat Menyebabkan Timbulnya Jerawat? Ini Kata Pakar!
Untuk menjawab itu semua, GRID.ID coba rangkum untuk kamu informasi penting mengenai acne patch.
Yuk simak!
Apakah acne patch ampuh untuk menghilangkan jerawat?
Jika kamu bertanya-tanya apakah acne patch ampuh untuk menghilangkan jerawat, maka jawabannya adalah ya dan juga tidak.
Ada beberapa jenis jerawat yang bisa sembuh dengan menggunakan acne patch, namun ada juga yang tidak.
Kamu harus tahu dulu jenis jerawat apa yang kamu miliki sebelum mencoba untuk menyembuhkannya dengan acne patch.
Baca Juga: 4 Manfaat Buah Stroberi untuk Kulit, Mencegah Penuaan hingga Mengatasi Masalah Jerawat!
Dikutip dari healthline.com, dermatolog Dr. Lavanya Krishnan menjelaskan bahwa acne patch umumnya hanya dapat digunakan pada jerawat superfisial.
Jerawat superfisial adalah jerawat dangkal yang tumbuh hanya pada permukaan kulit, misalnya jerawat bernanah dan juga komedo.
Menurutnya, jarang terlihat adanya acne patch yang dapat mengobati jerawat kistik yang timbul karena penumpukan minyak dan sel kulit mati.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Facial Wash untuk Kulit Berjerawat, Wajah Bersih Mulai Rp 28 Ribu!
Jadi, bagaimana acne patch bekerja?
Dikutip dari healthline.com, acne patch pada umumnya mengandung hydrocolloid, yang biasa digunakan untuk menyembuhkan luka.
Hydrocolloid bekerja dengan menyerap cairan sehingga dapat membuat jerawat cepat mengering.
Hydrocolloid ini juga dapat menyerap racun-racun yang terperangkap pada lapisan kulit.
Baca Juga: 3 Cara Hilangkan Bekas Jerawat Menurut Dermatolog, Gampang Banget!
Karena acne patch memiliki bentuk seperti stiker yang menutupi jerawat, maka secara otomatis acne patch dapat melindungi jerawat dari paparan bakteri.
Selain melindungi dari paparan bakteri, acne patch juga dapat mencegah kamu untuk terus menerus menyentuh jerawat kamu.
Sehingga hal tersebut tentunya dapat mempercepat penyembuhan jerawat.
Baca Juga: Mau Tampil Seksi tapi Ada Jerawat di Punggung? Cari Tahu Penyebab dan Cara Mengatasi Yuk!
Sebagai tambahan, Dr. Krishnan menyarankan kamu untuk mencari produk acne patch yang memiliki tambahan kandungan salicylic acid dan benzoyl peroxide.
Menurutnya, dua kandungan tersebut sangat bagus untuk merawat jerawat yang mungkin sedang kamu miliki.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |