Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Selebritis terkenal Billy Syahputra namanya terus melejit karena tertular dari sang kakak, Almarhum Olga Syahputra.
Sebelum terjun langsung ke dunia entertainment, Billy kerap mengikuti jejak Olga kemanapun perginya.
Diwartakan Grid.ID sebelumnya, Billy sempat merindukan Olga meski dulu awal kariernya kerap dibandingkan dengan kehebatan Olga Syahputra.
Cita-citanya sebagai tentara dilarang keras oleh Olga Syahputra, membuat Billy harus meniti karier di dunia hiburan seperti sang kakak.
Saat Olga Syahputra meninggal, Billy mengaku kehilangan arah dan khawatir bagaimana karier dirinya ke depan.
Perasaan Billy sangat tak karuan karena sedih bercampur rindu sebab kehilangan Olga Syahputra.
Hingga saat ini, Billy tak malu mengakui bahwa kariernya yang gemilang adalah berkat campur tangan Olga.
Dikutip Grid.ID dari kanal Youtube Trans7 Official, Billy Syahputra membeberkan pengakuannya.
"Kalau misalkan gak ada Olga, atau gak dibantu sama Olga, Billy bukan siapa-siapa gitu," ungkap Billy dalam acara OOTD yang dipandu oleh Deddy Corbuzier dan Ivan Gunawan.
Bahkan, kekasih Amanda Manopo itu mengatakan bahwa dirinya tidak mungkin terjun ke dunia hiburan jika takdirnya bukan menjadi adik Olga Syahputra.
"Gak tau (dunia industri), dan gak ada niat jadi seorang artis," imbuh Billy.
Tidak hanya Olga Syahputra yang menjadi panutannya, Billy juga menempatkan kebahagiaan keluarganya sebagai prioritas utama.
"Segala sesuatunya kan kita tujuannya ingin mencari kebahagiaan yang pertama, kalau kita bahagia, kita juga pengin ngebahagiain keluarga kita," tutur Billy.
Baca Juga: Siapa Sangka! Reza Rahadian Mulai Karier Jadi Pemain Figuran di Sinetron Bidadari Bareng Marshanda
"Susahnya kita kan yang ada di samping kita (pasti) keluarga, jadi kita jangan pernah melupakan keluarga, sejelek-jelek keluarga biar gimana pun itu keluarga kita," lanjutnya.
Deddy Corbuzier selaku host yang menemani Billy, menambahkan bahwa kebahagiaan seseorang harus melihat sekeliling juga.
"Makanan yang paling gak bervitamin itu ketika kita makan depannya orang kelaparan, kalau keluarga kita masih ada yang kelaparan lalu kita foya-foya, ada yang salah dengan kita," tukas Deddy.
(*)
Profil Sri Mulyani, Menteri Keuangan yang Diisukan Mundur dari Kabinet Prabowo, Ternyata Menjabat Sejak Era SBY
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nurul Nareswari |