Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Trio Lestari dikenal sebagai salah satu grup musik asal Indonesia yang lagu-lagunya banyak disukai masyarakat.
Grup musik yang dibentuk tahun 2010 itu beranggotakan 3 penyanyi terkenal Indonesia.
Mereka adalah Tompi, Sandhy Sandoro, dan Glenn Fredly.
Jenis musik Trio Lestari sendiri adalah Pop dan juga jazz.
Banyak lagu-lagu Trio Lestari yang menjadi hits di Indonesia, salah satunya adalah ‘Gelora Cinta’.
Sayangnya, pada (8/4/2020), salah satu anggota mereka, yaitu Glenn Fredly meninggal dunia.
Meski ditinggal salah satu anggotanya, Trio Lestari pun akan selalu tetap hidup dan terus berkarya.
Bahkan tahun ini, grup musik itu telah menginjak umur 10 tahun.
Hal itu diketahui dari unggahan Instagram @dr_tompi.
Pada Minggu (7/2/2021), Tompi mengunggah sebuah video latihan bernyanyi Trio Lestari.
Dalam video itu, mereka nampak menyanyikan lagu dari Cherry Belle yang berjudul ‘Beautiful’.
Video singkat itu juga menampilkan personel Trio Lestari dalam formarsi lengkap ketika mendiang Glenn Fredly masih hidup.
Ternyata, tujuan Tompi mengunggah video itu adalah untuk merayakan 10 tahun terbentuknya Trio Lestari.
Sepuluh tahun bersama Trio Lestari, Tompi merasa bersyukur lantaran spirit berkarya dari grup musiknya itu masih utuh, meskipun para personelnya saat ini terkendala jarak.
“10 tahun TRIOLESTARI: kita rayakan dan kenang sebagai persaudaraan. Kita berkumpul sebagai makhluk yang berbudaya, menghargai perbedaan. Alhamdulillah spirit kita masih utuh meski raga berjarak, terlalu sayang ama kalian semua,” tulis Tompi dalam keterangan unggahannya itu dikutip Grid.ID.
Melihat masih ada sosok Glenn Fredly dalam video tersebut, netizen tiba-tiba merasa sendu.
Hal itu karena mereka merasa sangat merindukan Glenn Fredly.
“Geli lihatnya dok, Trio Lestari jadi unyu-unyu, tapi sedih inget bung Glen,” kata @virlily.
“Kangen kak Glenn jadinya,” tulis @anin.d.putri.902.
“Aku sedih kak lihat ini, kangen bang Glenn,” ujar @astrid.nuryaman.
“Kangen bung Glenn,” pungkas @syahruni_aryanti.
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |