Grid.ID - Menjadi anggota keluarga Presiden Jokowi membuat suami Kahiyang Ayu, Bobby Nasution seolah tak pernah absen dari sorotan publik.
Dengan statusnya sebagai menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution kerap menjadi perbincangan karena gerak-geriknya di depan umum maupun di media sosial.
Menariknya, Bobby Nasution beberapa waktu lalu maju dalam gelaran Pilkada Medan 2020 sebagai calon wali kota.
Siapa menyangka, kemenangan berada di pihak suami Kahiyang Ayu tersebut.
Berdasarkan Kompas.com pada 21 Desember 2020, pasangan Bobby Nasution dan Aulia Rachman sukses meraup 393.327 suara dari total 735.907 suara.
Perolehannya ini mengungguli rivalnya, Akhyar Nasution dan Salman Alfarisi yang mengantongi 342.580 suara berdasarkan penghitungan KPU.
Sang suami selangkah lagi jadi orang nomor satu membuat orang-orang penasaran bagaimana penampakan rumah Kahiyang Ayu.
Namun, pada 3 Maret 2019 lalu, kita berkesempatan melihat seperti apa interior rumah Kahiyang Ayu lewat update Instastory miliknya @ayanggkahiyang.
Ya, akun Instastory Kahiyang Ayu kemarin mengunggah sederet update yang 'tak sengaja' menampilkan seperti apa interior rumahnya, tepatnya area ruang makan.
Kala itu, Kahiyang Ayu mengunggah update berupa keseruan ulang tahun salah satu asisten rumah tangga (ART) di rumahnya.
Di update Instagram Story Kahiyang Ayu ini, terekspos area ruang makan yang ternyata kental akan nuansa kayu.
Dari sebagian area ruang makan Kahiyang Ayu yang terekspos, tampak istri dari Bobby Nasution ini memilih tatanan ruang makan yang cukup modern.
Nuansa warna cokelat dan kayu tampak jelas terlihat dari furnitur serta warna wallpaper yang digunakan.
Kahiyang Ayu memilih menggunakan wallpaper berwarna krem dengan detail serat kayu.
Nuansa kayu yang kental juga bisa dilihat dari pemilihan bahan pembuat lemari buffet dan kabinet di ruang makan tersebut.
Selain itu, ada pula kursi tinggi a la mini bar yang terbuat dari kayu namun dengan pilihan warna yang lebih muda.
Menambah asri ruangan, Kahiyang Ayu menempatkan sejumlah karangan bunga di beberapa sudut ruang makan.
Di antaranya di atas kabinet, lemari buffet, dan di sisi pantry.
Selain karangan bunga, terdapat hiasan dinding berupa lukisan yang tergantung di atas kabinet.
Ada juga hiasan berupa lampu gantung berbentuk kerucut.
Untuk lantai, Kahiyang Ayu memilih material berupa keramik dengan warna yang senada dengan wallpaper.
Nuansa kayu tak hanya ada di ruang makan saja.
Kahiyang Ayu memilih elemen kayu sebagai material utama dalam pembuatan tangga yang menuju lantai atas.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Jarang Pamer ke Publik, Kini Kahiyang Ayu Bocorkan Penampakan Interior Ruang Makan di Rumahnya!
(*)
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |