Selain jeruk, kue dodol China yang berbentuk bulat dan memiliki tekstur lengket dapat menjadi filosofi bagi masyarakat Tionghoa dalam menyambut tahun baru mereka.
"Banyak juga orang diberi kue dodol, kue bulat yang orang bilang kue dodol China,"
"Kenapa harus makan kue dodol China? Lengket, manis, supaya sepanjang tahun manis, dan rezeki tahun lalu itu terbawa lengket ke sekarang ini, supaya tidak hilang rejeki tahun lalu yang ditinggalkannya," imbuh sang Ahli Fengshui.
Makanan khas Imlek yang terakhir adalah ikan bandeng.
Ternyata, banyak masyarakat Tionghoa yang akan memborong ikan bandeng untuk diberikan kepada mertuanya.
"Bagi menantu, agar menantu sepanjang tahun berbakti kepada mertua serta bertambah harta dan berlimpah-limpah, ada satu cara yang paling disukai orang Chinese itu dengan membeli bandeng," lanjut Suhu Yo.
Itulah mengapa harga ikan bandeng akan melonjak tinggi, sebab banyak permintaan dari masyarakat Tionghoa saat Imlek akan datang.
Bagi masyarakat Tionghoa, ikan adalah lambang rezeki bagi kehidupan mereka.
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |