Grid.ID - Kini sukses dan bergelimang harta, nyatanya tetap ada hal yang disesali Nikita Mirzani.
Bukan tanpa sebab, pasalnya Niki belum sempat membahagiakan kedua orang tuanya.
Ketika menjadi bintang tamu di Alvin & Friends edisi kemarin (14/10/2019), Nikita Mirzani menyesalkan kenapa kedua orang tuanya begitu cepat diambil Tuhan.
Padahal, Nikita Mirzani punya keinginan agar kedua orang tuanya bisa menikmati jerih payah yang ia usahakan hingga akhirnya benar-benar sesukses sekarang.
"Penyesalan Niki dalam hidup itu adalah kenapa Tuhan terlalu cepat mengambil kedua orang tua Niki.
"Tanpa mereka bisa merasakan apa yang Niki rasakan (sekarang)," tutur Nikita sebagaimana Grid.ID kutip dari unggahan kanal YouTube Alvin & Friends (14/10/2019).
Orang tua Nikita memang bukan orang susah.
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti Maesaroh |