Laporan Wartawan Grid.ID, Marsha Ayu
Grid.ID - Pasangan selebriti Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa memang dikenal adem ayem tanpa banyak masalah.
Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa terlihat cocok, karena keduanya dikenal memiliki hobi serta ketertarikan yang sama.
Tak heran jika banyak netizen yang mendoakan agar keduanya bisa segera bersatu dalam ikatan pernikahan.
Baru-baru ini, Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa terlihat serasi dalam sebuah foto yang diunggah di akun Instagram pribadi Sabrina.
Sabrina tampak mengunggah foto dirinya dengan Deddy Corbuzier sembari mengucapkan selamat hari Valentine dan tahun baru Imlek.
Namun bukannya berfokus pada ucapan yang ditulis Sabrina, banyak netizen yang justru terpesona dengan penampilan Sabrina pada foto tersebut.
Sabrina memang terlihat cantik mengenakan baju cheongsam, sembari memegang buket bunga mawar yang diberikan Deddy Corbuzier.
Yuk kita intip penampilan cantik Sabrina!
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Okki Margaretha |