Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri A
Grid.ID - Belakangan ini, nama Artis Nia Ramadhani tengah menyedot perhatian publik.
Menjadi buah bibir hingga bulan-bulanan netizen, Nia Ramadhani dikabarkan tengah down dan terpukul.
Ya, bermula dari nge-host bersama Raffi Ahmad di acara TikTok Awards, Sabtu (30/01/2021) lalu.
Istri Ardi Bakrie itu dinilai tak profesional lantaran berbicara tak jelas hingga menyentil Raffi Ahmad yang tak memberikan kesempatan untuk berbicara.
Baca Juga: Mau Road Trip ke Bali dengan Pasangan Seperti Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati? Simak Tips Berikut Ini!
Sempat menjadi bulan-bulanan, Nia Ramadhani akhirnya berbesar hati dan mengakui ketidak profesionalannya itu.
Lega mencurahkan isi hatinya dalam konten Nyonya Boss, Rabu (10/2/2021) lalu, kini Nia Ramadhani lagi-lagi dibuat menangis.
Melalui pesan yang disampaikan Theresa Wienathan atau asisten pribadinya, Nia Ramadhani justru dibuat menangis oleh sahabatnya, Ayu Dewi.
Bukan karena hujatan, namun Nia Ramadhani dibuat menangis lantaran kepedulian sahabatnya dalam memberikan dukungan dan dorongan.
Baca Juga: Minta Kejelasan Hubungan, Luna Maya Malah Digoda Dimas Beck: Sudah Siap?
Dikutip dari Trans TV Official, Selasa (16/2/2021), Ayu Dewi yang tak mau menyaksikan sahabatnya sedih berlarut-larut akhirnya menyampaikan pesan dan dukungannya pada Nia.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nurul Nareswari |