Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Musisi Dul Jaelani yang akrab disapa Dul itu sedang menikmati masa-masa indahnya berkarier di dunia musik.
Walau menjadi seorang anak dari rumah tangga yang retak, Dul Jaelani tetap mengikuti jejak kedua orang tuanya di dunia musik.
Diwartakan Grid.ID sebelumnya, putra bungsu Maia Estianty dan Ahmad Dhani itu diketahui sering muncul bersama sang bunda.
Pasca kedua orang tuanya bercerai, Dul Jaelani cukup sulit untuk bisa bertemu dengan Maia Estianty.
Hal itu karena adanya polemik hak asuh anak saat Maia Estianty dan Ahmad Dhani bercerai.
Akhirnya, Dul bersama kedua kakaknya, Al Ghazali dan El Rumi, yang masih kecil tetap tinggal bersama Ahmad Dhani tanpa sosok Maia Estianty di sampingnya.
Kini sudah mulai mereda polemik tersebut, Dul Jaelani kerap menghabiskan waktu untuk bertemu sang bunda.
Bahkan, Dul mengaku dirinya bertemu dengan Ahmad Dhani sebanyak 2 kali saja dalam satu minggu.
Kekasih Tissa Biani itu mencap dirinya anak mama karena lebih sering bertemu dengan Maia Estianty dibanding Ahmad Dhani.
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Deshinta N |