Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Caca, mantan istri Andika Mahesa, diamankan Polda Lampung atas kasus penyalahgunaan narkoba.
Saat kabar tersebut santer diberitakan, beredar pula foto Caca sedang duduk dengan mengenakan baju motif bunga-bunga sambil memegang botol susu bayi.
Diduga lokasi tempat Caca difoto berada di kantor polisi usai diamankan.
Banyak yang menilai, Caca diamankan bersama sang buah hati.
Mantan vokalis Kangen Band itu membenarkan tudingan publik.
Namun saat ini anaknya sudah diurus oleh anggota keluarga Caca.
Baca Juga: Mantan Istri Andika Mahesa Ditangkap Polisi karena Sabu?
"Anak itu sudah dititipkan sudah di saudaranya," kata Andika dalam tayangan Rumpi TransTV Selasa (16/2/2021).
"Pas diamankan sama anaknya," sambungnya.
Kini, Andika mengklaim sedang memikirkan nasib anak-anaknya saat mantan istri jalani hukuman atas perbuatannya.
(*)
Source | : | Rumpi Trans TV |
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Deshinta N |