Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Sebuah cerita lucu nan menggembirakan datang dari pasangan Haykal Kamil dan Tantri Namirah.
Pasalnya, buah hati pasangan ini, Khawla Saila Kamil, baru-baru ini tengah dibiasakan untuk tidak menggunakan popok dengan toilet training.
Namun, setelah seminggu lebih Khawla tidak ngompol saat malam, pasangan ini ‘kecolongan’.
Melalui Instagram Story pada Sabtu (20/02/2021), Tantri menceritakan momen kecolongan ini.
"Setelah hampir seminggu lebih ketika malam enggak ngompol, tadi malam akhirnya doi (Khawla) ngompol juga," tulis Tantri yang dikutip dari Instagramnya @tantrinamirah.
Akibatnya, selimut Tantri dan Haykal pun terkena ompol si kecil yang sudah berumur tiga tahun.
Tantri juga bercerita bahwa ia merasa berat untuk membangunkan Khawla karena saat itu sudah jam 1 malam.
Tapi mau tidak mau, Khawla tetap digantikan baju dan lain-lainnya yang basah karena ompol.
"Terus deg-degan karena tidur lagi nggak ada perlak. Hati mulai goyah mau dipakaikan popok lagi, tapi nggak boleh sama bapaknya (Haykal Kamil)," lanjut Tantri.
Meskipun khawatir si kecil akan mengompol lagi, namun nyatanya ketika bangun di pagi harinya, Khawla berhasil tidak mengompol.
Resep Kue Keranjang Anti Goreng-goreng untuk Imlek, Dikukus dengan Isi Pisang, Rendah Lemak nih!
Source | : | Kompas.com,Instagram,Nakita.ID |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana Yuko A |