Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Sosok Nagita Slavina sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Tanah Air.
Dikenal sebagai salah satu selebriti terkemuka, membuat kesan tajir selalu melekat pada Nagita Slavina.
Apalagi istri Raffi Ahmad bukan dari kalangan orang biasa.
Ya, diketahui wanita yang akrab dengan sapaan Gigi itu berasal dari keluarga terpandang yang memiliki kekayaan fantastis.
Wajar bila dirinya sempat menikmati studi di luar negeri sebelum kariernya moncer seperti sekarang.
Dinobatkan sebagai publik figur paket lengkap, membuat Gigi selalu diperhatikan.
Bahkan apapun yang berkaitan dengan dirinya tak pernah luput dari sorotan.
Seperti yang terjadi baru-baru ini.
Dipantau Grid.ID dari laman Instagram @ladygigi_17, Minggu (21/2/2021), terunggah foto jadul Gigi ketika kuliah.
Foto tersebut beredar luas hingga menjadi bahan perbincangan terkait dengan tampilan Gigi yang tak biasa.
Dalam kesempataan itu, Gigi tampil memesona dengan gaya rambut bob.
Ia juga terlihat imut saat memakai busana berwarna pink seraya membawa beberapa tumpukan buku.
Tak pelak jika gaya rambutnya yang berbeda ini membuat unggahan tersebut menuai beragam komentar dari warganet.
Berikut komentar-komentar netizen yang berhasil kami rangkum.
"Gemoy mama Gigi rambut dora," kata akun @indah.chairina.
"Emaknya Rafathar 12 tahun lalu sama sekarang nggak ada beda, awet muda kek abg," timpal @putrybecca.
"Gigi dari dulu emang udah cantik dan smart," papar akun @kuspriantinn.
Gimana nih menurut kamu?
(*)
Ariel NOAH CS Ngotot ke MK Gugat Hal Ini Imbas Kasus Agnez Mo, Ahmad Dhani Beri Sindiran Keras
Source | : | |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Hananda Praditasari |