Grid.ID – Lama tak muncul ke layar kaca, Kiwil belakangan menjadi sorotan usai kabar perceraiannya dengan sang istri pertama, Rohimah.
Secara mengejutkan, Rohimah gugat cerai Kiwil padahal keduanya telah mengarungi biduk rumah tangga selama 22 tahun.
Melalui proses yang panjang dan alot, Pengadilan Agama Jakarta Selatan resmi menjatuhkan putusan cerai Kiwil dan Rohimah pada 3 Januari 2021 lalu.
Belakangan terungkap, alasan Rohimah mantap berpisah dari sang pelawak lantaran tak kuat dipoligami.
Bertahun-tahun dimadu dengan Meggy Wulandari, ia tak kuasa menahan kesabarannya saat tahu sang suami menikah lagi dengan Eva Belisima.
Usai menyandang status janda, Rohimah baru-baru ini mencuri perhatian lantaran kepergok menyambangi istana mewah Maia Estianty.
Usut punya usut, Rohimah curhat colongan kepada Maia Estianty yang sama-sama pernah merasakan pahitnya kegagalan rumah tangga.
Dalam vlog yang dilansir YouTube MAIA ALELDUL TV, Sabtu (20/2/2021) itu, Rohimah awalnya mengaku legawa melakoni hidupnya yang harus berbagi suami.
Faktor keempat buah hatinya lah yang membuat Rohimah sampai legawa dipoligami selama 17 tahun.
“Pada saat itu saya orangnya banyak mengalah, memang ini ujian saya, cobaan saya, mudah-mudahan besok nggak.
Perjalanan terus berjalan (ternyata) ya sudah lah," kisahnya kepada Maia Estianty.
“Apakah karena anak-anak? Misalnya aku bertahan karena anak-anak,” tanya Maia Estianty seraya berkaca pada pengalaman masa lalunya.
“Kan ada 2 pilihan, antara kita mengorbankan diri sendiri untuk anak-anak atau kita ya sudah anak-anak jadi korban,” sambungnya.
“(Bertahan) karena anak-anak masih kecil-kecil, terus orang tua saya berpikir ‘Kasihan anak-anak’.
Nanti kalau kamu bercerai atau pisah sama Kiwil, nanti anak-anak bagaimana? Karena anak-anak masih butuh bapak dan bundanya,” aku Rohimah.
Bukan hanya itu, dukungan moral dari keluarganya dan keluarga Kiwil yang menguatkan hati Rohimah untuk mempertahankan rumah tangganya.
“Keluarga saya dan keluarga Bang Kiwil juga menguatkan saya,” kenang mantan istri Kiwil ini.
Tak ayal, timbul rasa penasaran di benak Maia Estianty mengapa Rohimah gugat cerai Kiwil setelah memendam kekecewaan selama 17 tahun.
“Dalam perjalanan hidup 17 tahun ini ada istri-istri yang lain, bagaimana caranya memberikan pengertian bahwa bapaknya bukan hanya Bunda Rohimah saja, tetapi ada bunda-bunda yang lain dalam kehidupan mas Kiwil.
“Apakah anak-anak menerima langsung, apakah anak-anak protes?” cecar Maia Estianty.
“Kalau 17 tahun kemarin, anak-anak justru nggak banyak protes.
Yang sekarang ke-3 dan ke-4 karena anak-anak udah besar (mereka) nggak mau lihat kondisi ayahnya terus berpoligami.
Yang jelas anak-anak saya berpikir 'Udahlah yah malu kayak gitu terus’,” bongkar Rohimah blak-blakan.
Sayangnya, kesabaran Rohimah bak sirna tak berbekas setelah tahu kelakuan Kiwil yang nekat menikah lagi setelah bercerai dari Meggy Wulandari.
“Namun karena ayahnya masih mau terus seperti itu, ya saya kasih pengertian ke anak-anak kalau bunda nggak bisa deh untuk melanjutkan posisi berpoligami terus.
Awalnya sih anak-anak nggak setuju, tapi daripada bundanya tertekan, bundanya sedih terus akhirnya mereka menyetujui saya (bercerai),” pungkasnya.
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |