Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru saja berulang tahun pada 17 Februari.
Ya Raffi dan Nagita memiliki hari ulang tahun yang sama. Bedanya, Raffi lahir di tahun 1987 sedangkan Nagita lahir di tahun 1988.
Keduanya pun telah bertukar kado.
Karena Raffi memiliki hobi di dunia otomotif, Gigi pun berinisiatif untuk memberikan sebuah motor yang sudah lama diinginkannya.
Gigi Mengejutkan Raffi dengan sebuah motor vespa antik dan juga mobil mewah, Mercedes Benz.
Untuk harganya sudah tak perlu diragukan lagi, Mama Gigi rela merogoh kocek hampir menyentuh Rp 2 Miliar.
Tapi ada yang lebih mengejutkan lagi.
Raffi ternyata telah mempersiapkan hadiah yang nominalnya lebih fantastis.
Ia memberikan sebuah cincin berlian yang harganya mencapai Rp 3 Miliar.
"#NagitaSlavina's Birthday Gift from #RaffiAhmad - 'Heart Shape Diamond Rings' which is estimated to be worth 3.000.000.000 IDR," tulis akun @fashion_nagitaslavina.
Source | : | |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nesiana Yuko A |