Grid.ID - Merry telah lama mengabdi dengan Raffi Ahmad hingga kini sudah dianggap bak keluarga dan dekat dengan Nagita Slavina.
Tujuh belas tahun bekerja dengan Raffi Ahmad, Merry tentu mengetahui banyak hal tentang bosnya, termasuk saat sang presenter PDKT dengan Nagita Slavina.
Asisten pribadi Raffi Ahmad itu bahkan mengatakan sang bos sempat dicueki Nagita Slavina saat masa-masa PDKT.
Hal tersebut terungkap di sela-sela tour keliling dunia yang dilakukan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina beberapa tahun lalu.
Sebagaimana diketahui, keduanya mengelilingi sejumlah kota di Australia, Selandia Baru, Singapura, Korea Selatan hingga Jepang.
Tak tanggung-tanggung, Kota Paris di negara Prancis jadi destinasi berikutnya bagi Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Setibanya di Paris, artis berjuluk Gigi itu langsung memboyong para asistennya seperti Merry dan Abrar untuk berkeliling pusat perbelanjaan di sana.
Bak ketiban rejeki nomplok, Merry ternyata menjadi orang yang beruntung mendapat hadiah jaket baru dari Nagita Slavina.
Asbun Banget, Ahmad Dhani Mendadak Tanya Desta Pengin Punya Anak Lagi Enggak: Enak Loh