Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Fenomena perebut laki orang, atau pelakor, baik dari film ataupun pemberitaan, baru-baru ini tengah dibicarakan banyak orang.
Banyak para istri khawatir dengan ramainya pelakor, tak terkecuali artis peran Cut Meyriska.
Cut Meyriska sendiri mengaku was-was dengan pelakor, walaupun ia percaya bahwa Roger Danuarta memiliki kesetiaan yang tidak ada duanya.
Chika, sapaan akrab Cut Meyriska, menyampaikan hal ini saat menjadi tamu di salah satu kontan Kanal Youtube YouTube Ussy Andhika Official.
Awalnya, Chika mau bercerita soal pengalaman dirinya yang dilabrak oleh perempuan yang dekat Roger di lokasi syuting
"Waktu itu sempat ada yang labrak aku, dua kali cewek, dua cewek. Itu ceweknya kegeeran. Dia ngelabrak ‘sorry ya Roger itu lagi deketin aku’," tutur Chika bercerita dikutip Grid.ID, Rabu (24/2/2021).
"Karena dia takenya bareng sama Roger terus nggak bareng sama aku, satu judul cuma beda pos," sambung Chika menambahkan.
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |