Grid.ID - Pernikahan Cut Meyriska dan Roger Danuarta sempat menyita perhatian publik lantaran sempat mendapat tentangan dari keluarga.
Ayah Cut Meyriska menentang keras putri kesayangannya itu dipinang Roger Danuarta, yang merupakan mantan pengguna narkoba.
Namun, seiring berlalu ayah Cut Meyriska luluh dan merestui pernikahan putrinya dengan Roger Danuarta.
Apa alasannya?
Tampak di hari pertunangan Cut Meyriska dan Roger digelar pada Sabtu, (27/7/2019) silam.
Ayah Cut Meyriska, Suryadi mengungkap mengapa dirinya akhirnya luluh melepas putri kesayangan.
Hal ini seperti yang terlihat dalam tayangan Hot Shot pada YouTube SCTV Sabtu, (3/8/2019).
"Karena gimana pun anak perempuan saya ini, Cut ini, dari abang-abangnya semua sayang sama dia, tidak pernah ada istilahnya apa, kita semua dekat, apalagi kami sebagai orang tuanya," ujar Suryadi.
"Makanya saya berjuang yang terbaik, saya berusaha yang terbaik," lanjutnya.
Suryadi juga menyinggung masalah agama.
"Kita sudah bicarakan semuanya, baik syarat dari saya, karena saya mengutamakan masalah agama," ujar Suryadi.
"Kalau agamanya sudah benar, dan semuanya sudah benar, karena di agama islam, 'yang baik akan dapat jodoh yang baik'," imbuhnya.
Kini, kedua keluarga malah justru begitu dekat satu sama lain.
Hal ini dituturkan oleh Roger Danuarta dalam tayangan Deddy's Corner pada YouTube Trans TV Official pada Senin, (22/2/2021).
"Sekarang kita bersyukur banget sih ya, dekat dan keluarga dua pihak malah jadi dekat banget," ujar Roger.
Meski dulu sempat marah-marah dan menentang pernikahan putri tunggalnya, Suryadi kini telah luluh.
Sebagaimana diketahui, pernikahan Cut Meyriska dan Roger Danuarta telah terjalin hampir dua tahun, tepatnya sejak 17 Agustus 2019.
Kini, telah hidup bahagia bersama dengan putra tercinta yang diberi nama Shaquille Kaili Danuarta.
Bahkan, hubungan antara Cut Meyriska dan Roger Danuarta dengan kedua belah pihak keluarga kini terjalin harmonis.
Artikel ini telah tayang di laman GridStar.ID dengan judul: Dulu Alot Dimintai Restu Lantaran Mantan Pengguna Narkoba, Ayah Cut Meyriska Akhirnya Beberkan Alasannya Mau Lepas Putrinya Dinikahi Roger Danuarta: yang Baik Akan Dapat yang Baik (*)
Kronologi Patwal Tendang Pengendara Motor sampai Jatuh di Puncak, Nasib Aipda H di Ujung Tanduk