Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Ayu Ting Ting sewot saat Ivan Gunawan menyarankannya untuk lebih memperindah bentuk tubuhnya.
Awalnya, Ivan Gunawan alias Igun mengaku sangat mengagumi bentuk tubuh pedangdut Wika Salim.
Perancang busana 39 tahun itu memang punya kedekatan dengan Wika Salim.
"Deket (dengan Wika Salim), ya. Kita suka Whatsapp-an," kata Igun saat tayangan live Brownis, Kamis (24/2/2021).
"Aku salah satu ngefans juga sama dia, aku suka bentuk badannya," lanjutnya.
Menurut Igun, lantaran memiliki bentuk tubuh yang bagus, Wika Salim selalu terlihat bagus setiap mengenakan pakaian.
"Wika tuh kalo pake baju pasti keliatan bagus. Bagus banget badannya Wika," tukas Igun.
Tak diduga, Igun lalu melontarkan celetukan agar Ayu Ting Ting memiliki bentuk badan yang bagus seperti Wika.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Source | : | Brownis Trans TV |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Nurul Nareswari |