Laporan Wartawan Grid.ID - Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Para penggemar K-Pop tampaknya masih terkejut dengan kabar kencan antara G-Dragon (GD) dan Jennie BLACKPINK.
Pasalnya, kedua idol tersebut dikenal sebagai salah satu penyanyi K-Pop yang populer dan memiliki banyak penggemar di penjuru dunia.
Selain itu, yang membuat para penggemar tak menyangka adalah keduanya berada di bawah agensi yang sama.
Ya, GD merupakan anggota Big Bang sekaligus senior BLACKPINK di agensi YG Entertainment.
Berita kencan keduanya terungkap lewat postingan di akun Instagram resmi Dispatch @koreadispatch, yang menampilkan potret G-Dragon dan Jennie BLACKPINK ketika berkencan.
Dispatch bahkan juga membeberkan bahwa kedua idol tersebut telah menjalin hubungan selama 1 tahun.
Penggemar pun semakin yakin bahwa keduanya benar-benar berkencan setelah YG Entertainment merilis pernyataan bahwa pihaknya tak dapat mengkonfirmasi berita tersebut lantaran menyangkut privasi artis mereka.
Selain itu, dua orang yang diduga teman dekat GD dan Jennie juga mengungkapkan bahwa kedua idol tersebut tak pernah berusaha menyembunyikan hubungan mereka.
Setelah berita kencannya mencuat ke publik, G-Dragon pun menuai kritikan dari para penggemar BLACKPINK.
Dikutip dari Allkpop.com, beberapa penggemar Blackpink mengungkapkan ketidaknyamanan mereka dengan hubungan Jennie dan GD lantaran keduanya terpaut usia 7 tahun.
GD saat ini diketahui berusia 32 tahun, sedangkan Jennie baru saja genap berumur 25 tahun pada 16 Januari lalu.
Beberapa penggemar menuliskan komentar, seperti "Jauhi Jennie, pak tua" dan "Aku melihat G-Dragon seperti ayah bagi BLACKPINK" bermunculan di media sosial.
Beberapa netizen bahkan ada yang mempermasalahkan fakta bahwa Jennie pernah berperan sebagai kekasih GD dalam video musik "That XX", ketika ia berusia 16 tahun.
Sebelum berita ini mencuat, GD dulu pernah dirumorkan berkencan dengan seorang model Jepang, Kiko Mizuhara dan mantan anggota After School, Jooyeon.
Namun ia tak pernah mengkonfirmasi hubungan apapun kepada publik.
Di sisi lain, pada 2019, Jennie sempat dikonfirmasi berkencan dengan Kai EXO, namun tak berselang lama, keduanya dikabarkan telah putus.
(*)
Tantang Doktif, Denise Chariesta Siap Kasih Uang Rp100 Juta Buat Orang yang Bisa Membuktikan Dirinya Buzzer
Source | : | Allkpop |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nesiana Yuko A |