Grid.ID - Tak sedikit artis Indonesia yang pernah mengalami gangguan kesehatan yang serius, salah satunya Rano Karno.
Ya, aktor yang terkenal lewat perannya sebagai Doel ini mengaku sudah tak memiliki empedu.
Rupanya Rano Karno memiliki riwayat batu empedu hingga membuatnya harus mulai memperhatikan pola makannya.
Aktor senior itu rupanya tak lagi mengonsumsi makanan berdampak buruk ini.
"Kemarin itu operasi empedu saya, jadi sekarang saya enggak punya empedu," ujar Rano seperti dilansir Grid.ID dari Kompas.com.
Pola makan yang tak benar selama 45 tahun dirinya bekerja menjadi 'kambing hitam' dari kondisinya tersebut.
Baca Juga: Perut Buncit Hilang Seketika, Rahasianya Hanya dengan Minum Jus Sederhana ini Buat Sarapan!
Dikutip dari laman Tribun Kesehatan, Handrawan Nadesul, konsultan kesehatan mengatakan bahwa penderita penyakit batu empedu, prinsip utamanya adalah perawatan kandung empedu.
Salah satu perawatannya adalah menghindari makanan berlemak karena lemak akan merangsang munculnya batu empedu.
"Sebaiknya hindari mengonsumsi makanan berlemak, karena lemak bisa merangsang munculnya batu empedu," saran Handrawan.
Bikin Syok, Nadia Vega Ungkap Sudah Lama Cerai dari Suami Bulenya: Penginnya Seumur Hidup, tapi...
Source | : | Intisari Online |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |