Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Azriel Hermansyah bersyukur setelah dua minggu berjuang melawan virus corona, akhirnya putra Anang Hermansyah itu sudah dinyatakan sembuh atau negatif dari covid-19.
"Alhamdulillah, guys, tadi sudah swab dan hasilnya negatif," kata Azriel Hermansyah dikutip Grid.ID dari Youtube The Hermansyah A6, Jumat (5/3/2021).
Tak dipungkiri, saat positif covid-19, Azriel Hermansyah merasakan cemas atas penyakit tersebut.
Mulai dari acara pernikahan Aurel Hermansyah hingga sang kekasih, Sarah Menzel, yang berencana datang ke Jakarta.
"Dari kemarin mikir, habis Kakak mau bikin acara, Sarah mau ke sini. Kalau akunya positif Covid-19 kan bingung juga bagaimana. Akhirnya Alhamdulillah, negatif juga,” ucapnya.
Namun beruntungnya selama dua minggu berjuang melawan Covid-19, Azriel menyebut solidnya sistem pendukung dalam keluarga sebagai faktor penting yang menguatkan fisik dan mentalnya.
Tak hanya itu, adik Aurel Hermansyah juga merasa diperhatikan oleh sang kekasih.
Sarah selalu mengingatkan Azriel pentingnya disiplin minum obat.
“Selama dua minggu dia support aku terus, menemani 24 jam, dia perhatian banget, minum obatnya jangan sampai enggak" ucap Azriel.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Deshinta N |