Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Warganet sedang dihebohkan dengan sebuah video tentang mulut seekor kuda nil yang dilempari sampah botol plastik.
Peristiwa tersebut rupanya terjadi di Taman Safari Indonesia (TSI) di kawasan puncak Bogor.
Peristiwa itu awalnya diunggah di Instagram Story akun @cyntiactcete.
Dalam unggahannya, @cyntiactete mengaku memang tidak melihat secara langsung pada saat pelaku melakukan pelemperan, namun ia berkata bahwa ada banyak saksi yang menyaksikan hal tersebut.
Selanjutnya, @cyntiactete juga telah melaporkan peristiwa tersebut ke pihak Taman Safari.
Kemudian, mengutip kompas.com, pihak Taman Safari mengatakan bahwa mereka langsung bertindak setelah mendapat laporan peristiwa itu.
Baca Juga: Soal Jadi Pengisi Acara di Rapat Kemensos, Cita Citata: Bukan Cuma Aku Artisnya!
Dalam mulut kuda nil menang benar ditemukan 1 botol plastik dan juga tisu.
“Temuan kami ada 1 botol mineral dan juga tisu, tapi semuanya tidak sampai tertelan," tutur Humas Taman Safari Indonesia Bogor, Yulius H Suprihardo, kepada Kompas.com, Senin (8/3/2021), dikutip Grid.ID.
Untungnya, kuda nil yang bernama Ari itu sudah memuntahkan sampah tersebut.
Bahkan Yulius mengatakan, jika tidak dimuntahkan, hewan tersebut akan terancam nyawanya.
“Saat ini satwanya sih aman karena kuda nilnya memuntahkan kembali sampah tersebut. Padahal, kalau sampai tertelan bisa menyebabkan kematian bagi satwa, kan botol plastik mineral itu kan terurai ratusan tahun," imbuhnya.
Selanjutnya, kuda nil itu akan terus dipantau kesehatannya oleh tim medis setempat.
Yulius menambahkan, kondisi kuda nil tesebut sampai saat ini masih terlihat normal.
"Kondisi dan nafsu makan Ari hari ini pun terpantau normal," pungkasnya.
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Nurul Nareswari |