Laporan Wartawan Grid.ID, Marsha Ayu
Grid.ID - Seluruh masyarakat Indonesia pasti setuju dengan paras cantik yang dimiliki aktris Pevita Pearce.
Selain dikenal akan kemampuan aktingnya, Pevita Pearce memang juga dikenal luas akan wajah cantiknya.
Tidak menggunakan makeup saja sudah cantik, tak heran jika penampilan Pevita Pearce semakin menawan dengan tambahan riasan di wajahnya.
Baca Juga: Mesranya Foto Pre-Wedding Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Yuk Intip Penampilan Keduanya!
Berdandan dengan makeup bold ataupun natural, penampilan Pevita Pearce sudah tidak diragukan lagi.
Baru-baru ini, Pevita Pearce tampak mengunggah sebuah foto dirinya yang tampak manis dengan riasan wajah natural.
Langsung saja yuk kita intip riasan wajah ala Pevita Pearce!
Untuk riasan wajahnya kali ini, Pevita Pearce mempercayakannya kepada Make Up Artist Archangela Chelsea.
Karena mengenakan baju berwarna putih polos, makeup Pevita Pearce terlihat natural dengan tidak ada warna terang mencolok.
Rasanya, riasan wajah ini ingin menonjolkan kecantikan asli dari aktris Blasteran yang satu ini.
Baca Juga: Tampak Manis Kenakan Dress Renda dan Pita di Atas Kepala, Intip Penampilan Rossa yang Lucu Bak ABG!
Seperti yang terlihat, untuk makeup matanya saja, tidak terlihat adanya warna eyeshadow yang mencolok.
Bahkan, warna eyeshadow terasa menyatu dengan warna kulit Pevita Pearce.
Eyeliner juga tampak digunakan tipis tanpa wing hanya pada garis atas mata.
Pevita Pearce terlihat tidak mengenakan bulu mata palsu, dan hanya mengandalkan bulu mata aslinya.
Untuk alisnya, sang MUA juga menggunakan warna cokelat yang tidak terlalu gelap untuk menggambar alis Pevita Pearce.
Selanjutnya, dipilih blush on berwarna orange untuk rona tambahan di pipi Pevita Pearce.
Warna orange juga dipilih untuk warna lipstik di bibir Pevita Pearce.
Namun sebagai tambahan, ditambahkan lip gloss di atas lipstik yang membuat bibir Pevita Pearce terlihat basah.
Agar makeup wajahnya terlihat jelas, rambut Pevita Pearce tampak diikat satu tanpa meninggalkan poni sama sekali.
Melihat penampilan Pevita Pearce, banyak netizen yang memberikan berbagai komentar.
“Cukup dengan tersenyum kau telah membangkitkan jiwaku” komentar akun @jendamclover.
“Masyaallah kembaranku” komentar akun @deskiazhuka.
“Woy jodoh orang cantik banget ini” komentar akun @kopisusugelas.
“Cetar membahana! Sehat selalu kak Pev” komentar akun @gm.miracle08.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |