Grid.ID - Luna Maya belum lama ini mendapat kesempatan bertemu dengan staf khusus Presiden Jokowi, Angkie Yudistia.
Bak buktikan eksistensinya sebagai artis nan cerdas, Luna Maya yang bertemu Angkie Yudistia yang merupakan juru bicara presiden bidang sosial itu.
Bertemu staf khusus Presiden Jokowi Angkie Yudistia, Luna Maya mengaku sempat berbagi kisah.
Kunjungan Luna Maya ke ruang staf khusus Presiden Jokowi itu pertama kali terlihat dibagikan akun Instagram Angkie Yudistia, @angkie.yudistia, pada (10/3/2021) lalu.
"Ditunggu yaah! kolaborasi bersama mbak @lunamaya dalam segmen #berbagiharapan untuk Indonesia Maju.
Terima kasih mbak luna udah mampir ke kantor
#indonesiamaju
#indonesiainklusi
#ekonomiinklusif," tulis @angkie.yudistia.
Tak hanya itu, lewat unggahan Instagramnya, Luna Maya turut membagikan postingan foto kebersamaannya dengan Angkie Yudistia.
Luna tampak berdiri di atas sebuah dindinng bertuliskan "Staf Khusus Presiden Juru Bicara Presiden Bidang Sosial".
Artis yang mengawali kariernya sebagai bintang model itu mengaku senang saat mendapat kesempatan datang ke gedung Staf Khusus Presiden.
"Kemarin sempat sharing session with @angkie.yudistia seru sekali. Thank you for having me," tulis @lunamaya, pada Sabtu (13/3/2021).
Kehadiran Luna Maya sontak mencuri perhatian netizen.
Tak sedikit warganet yang memuji Luna sebagai artis yang pandai sehingga bisa mendapat kesempatan langka tersebut.
b***h Wooow inspiring women
m***a Orang cerdas dan smart,,,pergaulannya bener2 berkualitas semua,,nyatahhhhhhhh
i***9 Keren sekali mbak luna
s***0 Ngak cuma cantik tapi keren Pinter luar biasa,
l***4 Perempuan2 hebat
Benar saja, kala itu Luna Maya tengah bertemu dengan perempuan hebat bernama Angkie Yudistia.
Melansir dari laman Kompas.com, Angkie Yudistia merupakan penyandang tunarungu berprestasi yang sukses menjadi staf khusus presiden.
Presiden Joko Widodo menunjuk Angkie sebagai salah satu staf khusus presiden lantaran dikenal sebagai penyandang disabilitas berpengaruh di Indonesia.
Wanita yang kehilangan pendengarannya saat usia 10 tahun itu juga merupakan CEO dari Thisable Enterprise.
Angkie membentuk Thisable Enterprise untuk menciptakan akses bagi para difabel dengan masyarakat umumnya.
"Ini baru pertama kali tahun perdananya Thisable Enterprise. Salah satu program kita menciptakan akses inklusi yang sama antara difabel dan yang nondifabel," ujar Angkie, dalam perbincangan bersama Kompas.com, pada 2013 di Jakarta.
Melalui Thisable Enterprise, pihaknya membantu para penyandang disabilitas untuk mendapatkan pekerjaan.
"Kita berpartner dengan salah satu perusahaan rekrutmen, yang apabila perusahaan ingin merekrut teman difabel secara profesional," ujar Angkie Yudistia.
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Novita |
Editor | : | Novita |