Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Ivan Gunawan dan Ayu Ting Ting sedang ramai diperbincangkan.
Terlibat satu lokasi saat syuting, tentu membuat keduanya kerap berjumpa saat beraktivitas sehari-hari.
Bahkan, banyak juga momen antara Ivan Gunawan dan Ayu Ting Ting yang dinilai netizen sangat romantis.
Saking romantisnya, Ivan dan Ayu sempat dikabarkan jalin hubungan spesial.
Namun ternyata, Ivan menepis rumor tersebut dan menuturkan bahwa dirinya dan Ayu tidak pernah menjalin komitmen serius.
Ivan mengakui jika ia dan Ayu hanya sebatas teman akrab yang saling support satu sama lain.
Meski begitu, netizen tak henti-hentinya berharap besar agar Ivan dan Ayu menikah suatu saat nanti.
Apalagi status Ayu yang baru saja gagal menyandang nama belakang Adit Jayusman, semakin membuat netizen getol untuk mendekatkan lagi sang biduan dengan Ivan.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nesiana Yuko A |