Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Acara lamaran Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah masih menjadi perbincangan publik.
Hal itu dikarenakan acara yang disiarkan secara live di salah satu stasiun TV swasta ini menuai protes keras.
Ya, ada pihak yang memprotes adanya siaran acara ini.
KNRP atau Koalisi Nasional Reformasi Penyiaran memprotes adanya acara lamaran atau pernikahan artis di televisi.
Menurut pihaknya, acara tersebut tidak mewakili kepentingan masyarakat luas dengan memanfaatkan saluran frekuensi milik publik.
Karena adanya protes itu, pihak stasiun TV yang menayangkan acara lamaran tersebut pun ditegur oleh KPI.
Tentu hal ini mengagetkan banyak orang.
Baru-baru ini, ibu kandung Aurel Hermansyah, Krisdayanti pun akhirnya buka suara terkait permasalahan ini.
Melansir kanal Youtube STARPRO Indonesia pada Rabu (17/3/2021), menurut Krisdayanti, KPI memiliki kapasitas untuk menilai sebuah acara.
"Ya sebetulnya KPI punya kapasitas ya untuk menilai apakah sebuah konten acara memiliki azas kemanfaatan yang baik," kata Krisdayanti.
Perempuan yang kerap dipanggil KD ini menegaskan sang putri dan calon mantunya adala idola remaja.
"JIka dari pihak RCTI sudah bisa meyakinkan bahwa mereka ini idola remaja, jadi keinginan publik untuk tahu tentang idolanya ini besar," lanjutnya
Menurutnya, hal itu tak masalah karena memang publik ingin mengetahui tentang Aurel dan Atta.
"Sudah diberi wadah yang baik oleh RCTI, saya pikir fine ya," kata KD.
Tak hanya itu, menurutnya acara tersebut pun mengandung konteks silaturahmi dan protokol kesehatan.
"Dan di situ ada konteks silaturahim ya, ada konteks protokol kesehatan yang dijalankan dengan baik, saya pikir nggak ada masalah ya mudah-mudahan," sambungnya.
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Nesiana Yuko A |