Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Hubungan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah ternyata cukup berliku.
Tak seperti kebanyakan pasangan lain, Bibi dan Vanessa mengaku sempat menjalani hubungan backstreet.
Hal tersebut dikarenakan, pada saat itu orang tua Bibi tidak setuju jika sang anak berhubungan dengan Vanessa.
Awalnya mereka berpacaran selama 4 bulan, namun karena Vanessa dijebloskan ke penjara lantaran kasus prostitusi online, keduanya pun harus berhubungan jarak jauh atau LDR.
Tak lama kemudian mereka putus karena tak kunjung mendapatkan persetujuan dari orang tua Bibi.
Namun karena sudah cinta mati dengan sang kekasih hati, keduanya pun nekat berpacaran secara diam-diam.
Baca Juga: Saldo Tabungan Nihil, Vanessa Angel Nekat Utang ke Nikita Willy: Itu Tuh Kayak Rendah Banget
"4 bulan, abis itu 'kuliah universitas kehidupan', LDR, dan putus, putus itu karena gak disetujuin sama orang tua dia, abis itu aku keluar dari 'sekolah' abis itu backstreet karena gak disetujuin sama orang tua kan," ungkap Vanessa dikutip dari Youtube Nikita Willy Official, Jumat (19/3/2021).
Merasa sudah saling cocok satu sama lain, dan tak ingin melepaskan, Vanessa dan Bibi akhirnya memutuskan untuk melangkah lebih jauh.
Razman akan Jenguk Nikita Mirzani yang Berulang Tahun di Penjara, Bakal Bawa Kado?
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nesiana Yuko A |