Nah baru-baru ini Putri Anne kembali mengungkapkan reaksinya menanggapi komentar netizen soal cemburu.
Ia bahkan mengaku dipaksa cemburu melihat adegan Andin dan Al yang romantis di sinetron Ikatan Cinta.
Alih-alih meradang, istri Arya Saloka ini justru memberikan reaksi kocak.
Dalam video yang diunggah aryasalokafamily_fans, Selasa (16/3/2021), seorang wanita yang merupakan rekan Putri Anne menggoda sang teman yang mendapat komentar netizen.
"Barusan Anne cerita kalau ada netizen yang nyuruh dia bilang aja kalau cemburu. Kita tanya aja, gimana reaksinya," kata teman Putri Anne.
Menanggapi hal itu, Putri Anne lalu bersembunyi di belakang kursi hingga membuat temannya terbahak-bahak.
"Kasian lho temen gue ini, dinyinyiri netizen dia takut," ucapnya.
Putri Anne pun menimpali.
Source | : | TribunSolo.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |