Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko A
Grid.ID - Minggu ini drama OCN 'Times' menayangkan dua episode final.
Times merupakan drama bertema time warp tentang telepon misterius, di mana menghubungkan dua orang yang hidup terpisah lima tahun.
Dua orang tersebut adalah Seo Jung In (Lee Joo Young), putri Presiden Korea Selatan Seo Gi Tae (Kim Young Chul), dan Lee Jin Woo (Lee Seo Jin), reporter Times.
Kisahnya dimulai saat Seo Jung In meminta bantuan Lee Jin Woo untuk menyelamatkan nyawa ayahnya.
Namun, setiap usaha mereka justru membawa fakta-fakta yang menuntun ke arah berbahaya.
Tampil sebagai reporter yang gigih mengejar kebenaran membuat Lee Seo Jin memandang drama 'Times' sebagai kenangan yang tak akan pernah dia lupakan.
"Untuk sutradara Yoon Jong Ho yang membantu kami selama lima bulan bersama, saya ingin mengucapkan terima kasih. Juga kepada para aktor dan staf yang telah melalui banyak hal bersama, serta kepada pemirsa yang mendukung 'Times'," ucapnya, dikutip Grid.ID dari Soompi, Minggu (28/03/2021).
"Terima kasih kepada aktor senior yang membantu saya dan semua orang yang menonton 'Times'," sambung Lee Joo Young, pemeran Seo Jung In, putri presiden sekaligus reporter yang berpegang teguh pada nilai kebenaran.
Mobil Mewahnya Ditabrak Sopir Truk, Wanita Ini Malah Tak Marah dan Tak Minta Ganti Rugi, Ini Alasannya
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Nesiana Yuko A |
Editor | : | Nesiana Yuko A |