Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Sebuah kilang minyak milik PT Pertamina RU VI di Balongan, Indramayu, Jawa Barat meledak.
Ledakan itu terjadi pada Senin (29/3/2021).
Diperkirakan kejadian itu terjadi pada pukul 00.45 WIB.
Ledakan besar itu pun disusul oleh kobaran api yang sangat besar.
Tentu kejadian ini membuat warga sekitar panik dan lari berhamburan menyelamatkan diri.
Bahkan, kobaran api terlihat hingga radius 5 kilometer.
Kejadian ini juga membuat banyak orang khawatir dengan keadaan pekerja di kilang minyak tersebut.
Salah satu orang yang ikut khawatir adalah Arie Untung.
Melalui akun Instagram pribadinya @ariekuntung, ia menunggah ulang video saat ledakan itu terjadi.
Dalam video itu, terlihat beberapa orang berlarian menyelamatkan diri.
Ledakan dan kobaran api pun terlihat jelas.
Melengkapi unggahannya, Arie Untung menuliskan sebuah caption.
"Innalillahi, terbakar pagi ini," tulisnya.
Presenter kondang ini pun menjelaskan bahwa kilang minyak tersebut terbakar.
"Salah satu kilang minyak perusahaan Indonesia di Indramayu terbakar," lanjutnya.
Kobaran api dan ledakan hebat ini membuat Arie Untung khawatir dengan keadaan para pekerja di sana.
"Semoga pekerja masih dilindungi Allah," tandasnya.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Nesiana Yuko A |