Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Para penggemar K-Pop mungkin sudah tak asing dengan sosok BamBam.
Ya, ia merupakan member dari boy group GOT7 yang berasal dari Thailand.
Meski saat ini BamBam belum terlihat kembali ke dunia hiburan musik K-Pop, ia kerap menyapa penggemarnya di media sosial.
BamBam bahkan aktif mengunggah tweet atau sebuah postingan di akun Twitter miliknya @BamBam1A.
Tak hanya aktif di Twitter, ia juga tak jarang mengunggah postingan di akun Instagram miliknya @bambam1a.
Di kalangan penggemar, BamBam dikenal sebagai anggota GOT7 yang sangat humoris dan jahil.
Baru-baru ini, BamBam sukses membuat para penggemarnya geregetan dengan postingan baru di media sosialnya.
Pasalnya, pada hari ini, Kamis (1/4/2021), melalui postingan di akun Instagram miliknya, BamBam mengumumkan bahwa ia akan menggelar konser tur dunia bertajuk 'Money City' tahun ini.
Ia bahkan mengunggah sebuah video teaser yang menampilkan daftar negara yang akan dikunjunginya, yakni Seoul, Dubai, Brazil, Mexico, Los Angeles, New York, Dallas, Hanoi, dan Bangkok.
Rupanya postingan tersebut merupakan bagian prank BamBam ke penggemarnya untuk merayakan April Mop.
"April Fools," tulis BamBam pada keterangan postingannya tersebut.
Selang beberapa jam kemudian, BamBam mengunggah sebuah Instagram Story yang menunjukkan bahwa ia sedang menjahili para pengikutnya di Instagram.
Baca Juga: Berkawan Lama dengan Leader Stray Kids, BamBam GOT7 Berikan Dukungan untuk Comeback Juniornya!
Para penggemar yang melihat postingan tersebut pun sukses dibuat kesal dengan kejahilan BamBam.
Beberapa diantara mereka bahkan sampai menuliskan komentar ancaman kepada BamBam untuk tak menjahili para penggemar.
"BamBam, jika ini hanya untuk April mop aku akan pingsan," kata akun @kingkyum.
"BamBam sebaiknya kamu tidak bercanda," tulis akun @ahqases.
Baca Juga: Ganteng Tapi Ceroboh, Kelakuan BamBam GOT7 di Bandara Jadi Guyonan Fans
"Permisi, Bam, kamu tidak sedang membodohi kita kan?" kata akun @_golalaa_.
"Haha, April mop gak sih," seru akun @iii.not.funny.
"Apakah diriku harus percaya?" tulis akun @bnnddfe.
(*)
Viral, Warung Mie Ayam di Magelang Ini Banderol Harga Rp 2 Ribu per Mangkok, Penjual Akui Gak Rugi dan Malah Makin Laris, Ini Alasannya
Source | : | |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nesiana Yuko A |