Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Perseteruan perihal harta peninggalan mendiang Lina Jubaedah masih saja jadi perbincangan hangat.
Betapa tidak? Setelah sekian lama, permasalahan ini agaknya tak juga menemukan titik temu.
Justru kedua belah pihak kian memanas dengan pembelaan masing-masing.
Rizky Febian terus berusaha berjuang merebut kembali aset-aset yang merupakan haknya yang pernah dititipkan pada sang bunda.
Sedangkan Teddy, meminta harta gono-gini nya sebagai seorang suami.
Tak hanya itu, menurut Teddy, anak semata wayangnya dengan Lina Jubaedah pun seharusnya memiliki hak untuk harta tersebut.
Sebelumnya, pihak Rizky Febian sudah memberikan waktu untuk Teddy mengembalikan seluruh asetnya yang bernilai miliaran tersebut selama 14 hari.
Namun, lewat dari waktu yang ditentukan seluruh aset tersebut belum juga dikembalikan.
Bak sudah kehabisan kesabaran, pihak Rizky Febian pun akhirnya melaporkan Teddy ke kepolisian dengan dugaan penggelapan.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Nesiana Yuko A |