Grid.ID – Nama aktor ganteng Dimas Beck belakangan ini santer disangkutpautkan dengan Luna Maya.
Namun, ini bukan kali pertama bagi Dimas Beck digosipkan dekat dengan rekan sesama artis.
Jika menilik ke belakang, aktor 32 tahun itu sempat dikabarkan dekat dengan Ririn Ekawati, Nikita Mirzani, hingga Laudya Cynthia Bella.
Bukan isapan jempol belaka, kedekatannya dengan Laudya Cynthia Bella tumbuh karena sama-sama tergabung dalam grup vokal Bukan Bintang Biasa (BBB).
Sayangnya, harapan para fans untuk melihat dua sejoli ini bersanding terpaksa pupus saat Laudya Cynthia Bella memutuskan menikah dengan Engku Emran pada 9 September 2017.
Mengejutkan, Dimas Beck bahkan seolah tak dapat menutupi patah hatinya lantaran kepergok menuliskan ucapan bernada sendu saat memberi selamat atas pernikahan itu.
Kini setelah Laudya Cynthia Bella menyandang status janda, pemilik nama Dimas Kahlil Sudoyo Beck tersebut lagi-lagi menyinggung nama sang aktris.
Hal itu diungkap Dimas Beck saat ngobrol bareng Nikita Mirzani dalam kanal YouTube Crazy Nikmir REAL yang tayang pada Kamis (8/3/2021).
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | TribunStyle.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |